139 KK Desa Pondo Kec. Lembor, Mabar Terima BLT

Labuan Bajo, SorotNTT.com-Pemerintah Desa Pondo, Kecamatan Lembor, Kabupaten Manggarai Barat bagikan Bantuan Langsung Tunai (BLT) kepada warga. Ada 139 kepala keluarga telah menerima BLT, sesuai dengan peraturan Kemendes RI pada Rabu 29 April 2020.

Kepala Desa Pondo Arnoldus Membo kepada media SorotNTT.com menjelaskan bantuan yang disalurkan oleh Pemerintah Desa untuk warga desa merupakan dana desa dengan jumlah Rp.250.200.000 (Dua Ratus Lima Puluh Juta Dua Ratus Ribu Rupiah) dari 30 persen dana desa.

BACA JUGA:  Lantik 4 Pejabat Struktural,Bupati Belu :Jabatan Adalah Amanah

“Sesuai dengan surat edaran Kemendes untuk dana desa bahwa wajib 35 persen dari dana desa digunakan untuk Bantuan Langsung Tunai. Pemerintah Desa Pondo sudah melakukan sesuai dengan instruksinya,” jelas Kades Pondo.

Penerima Bantuan Langsung Tunai ( BLT) sudah sesuai dengan kriteria masing-masing keluarga. Sebanyak 139 kepala keluarga desa Pondo menerima dana bantuan langsung tunai selam 3 bulan sebesar Rp.600.000 (Enam Ratus Ribu/kepala keluarga).

BACA JUGA:  Bupati Alor Pimpin Apel Gelar Pasukan Operasi Ketupat Tahun 2021

“Bantuan Langsung Tunai (BLT) diterima secara langsung di Kantor Desa Pondo,” terang Kades Pondo.