200 Ribu Benih Ikan Disebar Bumdes di Situ Rawa Binong

BEKASI – SorotNTT.Com- Badan Usaha Milik Desa (Bumdesa) Hegarmukti Lestari menebar benih ikan di Situ Rawabinong, Senin (03/11/2020) pagi. “Kali ini benih ikan yang disebar jenis ikan patin sebanyak dua ratus ribu benih,” kata Ketua Bumdesa Hegarmukti Lestari, Doni Ardon di sela-sela penebaran benih ikan. 

Dijelaskannya bahwa penebaran benih ikan di Situ Rawa Binong bertujuan menambah stok ikan tangkapan untuk ditebarkan di perairan umum.

BACA JUGA:  SPBU Poco Ranaka Diresmikan Pertamina

Selain itu, program ini juga sebagai realisasi misi Dinas Kelautan dan Perikanan Kabupaten Bekasi terkait membangun perekonomian berbasis pemberdayaan masyarakat, ekonomi kerakyatan dan potensi unggulan lokal.

“Dengan penebaran benih ikan ini semoga bisa meningkatkan populasi ikan di Situ Rawa Binong yang saat ini berkurang dan pemanfaatannya bisa dirasakan langsung oleh masyarakat,” ucap Doni Ardon.

BACA JUGA:  Politeknik eLBajo Commodus Gelar FGD Perumusan Akselerator Daerah dan Peta Kemitraan Pentahelix

Hadir dalam penebaran benih ikan tersebut, Camat Cikarang Pusat Drs. Suwarto, Kepala Desa Hegarmukti Ajo Subarjo, Ketua BPD Desa Hegarmukti Dedi Hendriana, ketua LPM Apih Bopih, ketua PKK, para ketua RW dan ketua RT Desa Hegarmukti.