Ester Ahut Minta Pemulihan Nama Baik Lewat Media

Ester Ahut Kepsek SDK Bajar

Borong, SorotNTT.com – Ester Ahut, Kepala Sekolah SDK Bajar, yang pernah dilaporkan oleh orang tua/wali murid ke Dinas Inspektorat tanggal 22/2/2019, meminta lewat media ini untuk pemulihan nama baik atas laporan orang tua/wali murid atas tuduhan penyelewengan Dana PIP di SDK Bajar terhadap dirinya.

Kamis (21/3/2019), kepada SorotNTT.com Ester menjelaskan bahwa dia masih merasa tidak nyaman dalam menjalankan tugas dan fungsinya, terutama dalam menjalankan tugasnya selaku kepsek. Perasaannya selalu dihantui dengan demo para orang tua wali mendatangi sekolah dan melaporkannya ke Dinas PPO dan Inspektorat tanggal 22/2/2019 lalu.

BACA JUGA:  Kembali, di Matim Akhiri Hidup Dengan Cara Gantung Diri

“Sengaja saya minta kepada media ini untuk datang bertemu dengan saya, supaya masyarakat semua tahu bahwa, saya Kepsek SDK Bajar, Ester Ahut, tidak pernah melakukan penyelewengan Dana PIP, seperti yang pernah dituduhkan kepada saya oleh beberapa orang tua/wali murid di SDK Bajar dan lebih lagi untuk ketenangan saya dalam menjalankan tugas dan fungsi saya sebagai kepsek di SDK Bajar untuk selanjutnya,” imbuh Ester.