Indonesia Indicator : Rapor Polri 68 Pemberitaan Medol Miliki Sentimen Positif

IMG 20191230 WA0031 jpg webp

JAKARTA, SorotNTT.com – Direktur Komunikasi Indonesia Indicator, Rustika Herlambang mengatakan Rapor Polri berada di angka 68 dinilai dari framing pemberitaan media sepanjang 2019.

Namun Indicator menilai pemberitaan media online yang terkait Polri masih memiliki sentimen positif, walaupun dalam tahun panas saat Pileg dan Pilpres 2019.

Rustika Herlambang mengungkapkan sepanjang tahun 2019 terdapat sebanyak 542.141 berita dari 2610 media online di Indonesia memberitakan tentang Polri.

BACA JUGA:  DP2KBP3A Matim Bersama WVI Mereorganisasi Forum Anak Matim

“Angka ini menurun dari tahun lalu di kisaran 72% pada 2018. Angka ini cukup bagus di tengah situasi politik yang cukup panas,” katanya, saat menjadi pembicara dalam press release akhir tahun yang diselenggarakan oleh Mabes Polri di Auditorium PTIK, Jakarta Selatan.

“Isu yang positif di Polri adalah soal pengamanan pilpres/pileg, penanganan kebakaran hutan dan lahan dan penanggulangan penyalahgunaan narkoba. Isu yang perlu pengelolaan atau masih mendapat framing negative adalah soal aksi mahasiswa,” kata Rustika.