Kapolres Manggarai Menyerahkan Bantuan Sosial Kepada Warga Kecamatan Reok

Ruteng, SorotNTT.Com-Kapolres Manggarai AKBP Mas Anton Widyodigdo menyerahkan bantuan sosial bagi masyarakat yang kurang mampu.

Kali ini yang beruntung menerima bantuan tersebut adalah saudari Sisilia (48) warga Lewara di lingkungan Lewara, Kelurahan Reok, Kecamatan Reok, Kabupaten Manggarai, NTT, Kamis tanggal 02 Desember 2021.

Penyerahan bantuan dari Kapolres Manggarai berupa beras, telur, minyak goreng, susu indomilk saset, sabun mandi dan indomie dilaksanakan secara simbolis  oleh Kapolsek Reo IPDA Muhamnad Andi Fayet Sanusi, S.Tr.K.

BACA JUGA:  Wagub NTT : Presiden Jokowi sangat mencintai Nusa Tenggara Timur.

Pada kesempatan tersebut, Kapolsek Reo berharap agar bantuan yang diterima dapat bermanfat dengan baik.

Menanggapi penyampaian tersebut  penerima bansos Sisilia sangat berterimakasi kepada Kapolres Manggarai dan Kapolsek Reo yang telah membantu dengan niat yang tulus dan mendoakan agar Tuhan membalas Kebaikannya.

Untuk diketahui Sisilia hidup seorang diri di rumah bantuan dari pemerintah, suaminya sudah meninggal dunia, beliau tidak mempunyai anak, dan keadaan beliau menurut warga sekitar diduga mengalami sedikit gangguan kejiwaan.