Kepolisian Siap Menerima Laporan Masyarakat Terkait Pelanggaran Pemilu

I nyoman samuel - kanit reskrim polsek borong matim

BORONG, SorotNTT.com – Inilah beberapa hal penting yang disampaikan oleh Kanit Reskrim Polsek Borong, I Nyoman Samuel kepada masyarakat Kabupaten Manggarai Timur (Matim), Nusa Tenggara Timur (NTT) dalam kegiatan sosialisasi pemilu bersama Bawaslu Matim.

Kegiatan dengan tema “Sosialisasi Kerja Sama Pengembangan Partisipatif Pemilu Tahun 2019” tersebut diselenggarakan oleh Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Kabupaten Manggarai Timur (Matim), Nusa Tenggara Timur (NTT) di Hotel Gloria, Toka, Desa Nanga Labang, Senin (8/4/2019).

BACA JUGA:  Ruas Jalan Dampek-Pota Terancam Lumpuh

Dalam pemaparannya I Nyoman Samuel menjelaskan tentang kesiapan pihak kepolisian dalam menyukseskan Pemilu tahun 2019 yang akan datang, salah satunya adalah dengan melakukan sosialisasi sejak masa kampanye dimulai. Sosialisasi yang dilakukan pihak kepolisian mulai dari tingkat paling bawah, yakni Polsek, Mapolres, hingga Polda secara serentak.

Pihak kepolisian juga mengajak seluruh masyarakat untuk menjaga keamanan pemilu yang digelar pada tanggal 17 April mendatang di Kabupaten Manggarai Timur.