Lantik 4 Pejabat Struktural,Bupati Belu :Jabatan Adalah Amanah

Fb img 16407707330938802 jpg
Fb img 16407707330938802
Bupati Belu Taolin Agustinus Lantik dan mengambil sumpah jabatan (Foto.Humas Belu)

Atambua,Sorotntt.com – Bupati Kabupaten Belu,Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT) dr. Taolin Agustinus, Sp.PD-KGEH,FINASIM mengambil sumpah dan melantik 4 (empat) Pejabat Struktural Lingkup Pemkab Belu di Lantai I Kantor Bupati Belu Rabu,29/12/2021.

Empat Pejabat Struktural yang diambil sumpah dan dilantik yakni, Cules C.C.M Ando, SE sebagai Kepala Badan Pengelola Perbatasan, drg. Maria Ansilla Eka Mutty sebagai Kepala Dinas Kesehatan ,Anselmus Lopes, SE sebagai Kadis Koperasi Usaha Kecil dan Menegah dan Jovianus Bere Loy, SH sebagai Kepala Dinas Perhubungan.

BACA JUGA:  Pengerjaan Jalan Jalur Ndilek- Teber Tetap Dilanjutkan Ini Syaratnya

Pengambilan sumpah dan pelantikan ini diawali dengan pembacaan Surat Keputusan Bupati Belu, pengambilan sumpah dilanjutkan dengan pelantikan, pengukuhan oleh saksi rohaniawan dan penandatanganan berita acara pelantikan.

Bertindak sebagai saksi ASN Plt. Asisten Administrasi Umum Sekda Belu, Fransiskus X.Asten,S.Sos dan Kepala Dinas Sosial, Dra. M.K.Eda Fahik serta Saksi Rohaniawan Frater Handrianus Agustinus Nahak,S.FII.

BACA JUGA:  Sejumlah Fasilitas yang Rusak di Taman Nasional Komodo Akan Dibenahi

Hadir dalam acara Wakil Ketua DPRD Belu, Yohanes Jefry Nahak, Wakil Bupati Belu, Drs. Aloysius Haleserens, MM, Sekda Belu, Johanes Andes Prihatin, SE., M.Si, Forkompinda Plus Kabupaten Belu, Pimpinan Perangkat Daerah, Wakil Ketua Tim Penggerak PKK, Rinawati BR.P. Haleserens, SE.,MM serta Pimpinan Organisasi Wanita.