Manggarai Timur, Salah Satu Dari Tiga Kabupaten di NTT dengan Kemajuan Pembangunan Manusia Paling Cepat

Kupang, SorotNTT.Com-Pada periode 2019 hingga 2020 tercatat tiga kabupaten di Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT) dengan kemajuan pembangunan manusia paling cepat di antara kabupaten lainnya. Ketiga kabupaten itu antara lain; Kabupaten Sumba Tengah (0,85 persen), Kabupaten Sabu Raijua (0,64 persen), dan Kabupaten Manggarai Timur (0,63 persen).

“Kalau kita lihat ada tiga kabupaten di NTT dengan kemajuan pembangunan manusia paling cepat dibandingkan dengan kabupaten lainnya. Ketiga kabupaten itu adalah Kabupaten Sumba Tengah, Sabu Raijua dan Manggarai Timur,”kata Kepala Badan Pusat Statistik (BPS) Provinsi NTT, Darwis Sitorus secara daring melalui live streaming, Senin, (4/1/2021).

BACA JUGA:  Kadis DP2KBP3A Matim: Remaja Sejatinya Harapan Semua Bangsa

Darwis mengatakan, selama periode 2019 hingga 2020, terjadi penurunan indeks pembangunan manusia (IPM) di tingkat Provinsi NTT dan sembilan kabupaten yaitu Kabupaten Sumba Barat, Kabupaten Kupang, Timor Tengah Selatan, Lembata, Flores Timur, Ende, Sumba Barat Daya, Nagekeo, dan Malaka.

Dikatakan, kemajuan pembangunan manusia pada tahun 2020 juga terlihat dari status pembangunan manusia di tingkat kabupaten. Terdapat satu kabupaten dengan IPM yang berstatus ‘rendah’ yaitu Kabupaten Sabu Raijua. Hingga saat ini, hanya Kota Kupang yang berstatus pembangunan manusia ‘tinggi’.