Masyarakat Lingkar Tambang Mendukung Kegiatan Tim AMDAL di Lengko Lolok

BORONG, SorotNTT.com-Tim Analisis Mengenai Dampak Lingkungan(AMDAL) telah melakukan Sosialisasi Konsultasi Publik yang di gelar di kampung Lengko Lolok, 12 September 2020.

Kegiatan sosialisasi konsultasi publik ini di buka langsung oleh Bupati Manggarai Timur Agas Andreas, S.H, M.H, yang dihadiri oleh Forkompinda Matim, serta elemen masyarakat lingkar tambang

Masyarakat yang setuju kehadiran tambang serta yang tidak setuju kehadiran tambang juga hadir pada saat Sosialisasi Konsultasi publik AMDAL ini berlansung.

BACA JUGA:  Lantik Pejabat Pimpinan Tinggi Pratama, Wagub Minta Bekerja Kolaborasi

Terpantau dari pihak yang setuju tambang begitu banyak yang hadir, apalagi kegiatan ini dilaksanakan di kampung Lengko Lolok; dimana faktanya dari 89 KK yang ada, 87 kk setuju kehadiran tambang dan 2 kk tidak setuju.

Dari pihak yang tidak setuju kehadiran tambang juga hadir, yaitu perwakilan Masyarakat Luwuk dan dari kampung Lengko Lolok 2 orang.

BACA JUGA:  Mantovanny Tapung Dukung Expo Pendidikan Matim 2022 dengan Pelatihan KS dan Guru Program Sekolah Penggerak

Pihak gereja juga turut ambil bagian dalam kegiatan ini yang diwakili oleh Pastor Paroki Reok, Romo Ferdinadus Gadu, Pr dan Kepala Sekolah SMAK St.Gregorius Reo, Romo Louis Jawa.