Masyarakat Mengapresisai Terselesainya Pengerjaan Jalan Dalam Kota Ruteng

Ruteng, SorotNTT.Com-Pemerintah Kabupaten Manggarai, melalui Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) telah menyelesaikan pembangunan paket peningkatan jalan dalam kota Ruteng.

PT. Menara Armada Pratama(PT.MAP) yang menjadi pelaksana pengerjaan paket tersebut telah menyelesaikan tugasnya dengan baik.

Paket pekerjaan jalan dalam kota Ruteng ini bersumber dari APBD Kabupaten  Manggarai tahun 2021 dengan pagu anggaran Rp.11.408.257.000.00

BACA JUGA:  PROKOPIM MATIM, Produksi Video "Pelukan untuk Mereka yang Terabaikan"

Kepada Media sorotNTT.Com Peter U. warga cewonikit dilokasi menyampaikan bahwa jalan didepan rumah mereka sampai didepan Gereja Cewonikit sudah diperbaiki dan hasilnya sangat bagus.

Apa yang dilakukan pemerintah dengan mengerjaan jalan didepan gereja ini adalah sesuatu yang sangat baik karena umat tidak akan terganggu lagi kalau ingin mengikuti misa di gereja, tutur pria yang biasa disapa Peter ini.

BACA JUGA:  Marsel Ahang Mempertanyakan Proses Jual Beli Tanah Keuskupan Denpasar Kepada Investor di Binongko Labuan Bajo

Masyarakat tidak membutuhkan yang mewah-mewah, dengan pemerintah Kabupaten Manggarai membangun infrasruktur prioritas seperti jalan itu diseluruh wilayah Kabupaten Manggarai, itu sudah luar biasa