Wapres JK: Lebih Cepat, Lebih Baik dan Lebih Efisien

Wapres ri jusuf kalla nusa dua bali

Nusa Dua, SorotNTT.com – Wakil Presiden RI Jusuf Kalla mengatakan, dunia saat ini dihadapkan pada perubahan-perubahan, terutama yang disebabkan karena peningkatan teknologi. Untuk itu, diperlukan tiga hal untuk menghadapi perubahan yang terjadi. “Sistem yang lebih cepat, sistem yang lebih baik, dan sistem yang efisien,” ujarnya saat memberikan arahan pada pembukaan International Reform Policy Symposium and Regional Workshop di Nusa Dua, Bali, Kamis (14/03).

BACA JUGA:  Pemalsuan Dokumen Izin Tambang di Compang Longgo, Warga Tempuh Jalur Hukum

Era digital ini ditandai dengan semakin berkembangnya teknologi informasi. Untuk itu, sistem tersebut juga didukung oleh teknologi yang baik. Indonesia dalam 20 tahun terakhir telah mengalami reformasi. Wapres mencontohkan bahwa dahulu Indonesia negara yang otoriter dan sentralistik, namun telah menjadi negara desentralisasi dan terkemuka. “Sistem pemerintahan juga mengalami perubahan karena beradaptasi,” katanya.

BACA JUGA:  Usai Bertemu, Menko Polhukam-Jaksa Agung Sepakat Program TP4 Dibubarkan

Lanjutnya dikatakan, perubahan sistem juga perlu dibarengi perubahan cara berpikir. Sebagai negara yang demokratis, keinginan masyarakat yang menentukan bagaimana harus berjalan. “Semua harus dikerjakan lebih cepat lagi,” ujarnya.