Warga Latung Desa Benteng Dope, Panen Puluhan Ton Kedelai Dimusim Kering

Warga latung desa benteng dope manggarai barat panen puluhan ton kedelai dimusim kering jpg webp

Labuan Bajo, SorotNTT.com – Kepala Dinas Tanaman Pangan Holtikultura dan Perkebunan Manggarai Barat, Anggalus Gapul, bersama masyarakat petani Kampung Latung Desa Benteng Dope Kecamatan Pacar,  memanen puluhan ton kedelai di musim kering.

“Hari ini Pemerintah Kabupaten Manggarai Barat, melalui Dinas Tanaman Pangan Holtikultura dan Perkebunan bersama masyarakat Kampung Latung Desa Benteng Dope melakukan panen simbolis kedelai,” kata Anggalus Gapul kepada SorotNTT.com di lokasi panen kedelai di Kampung Latung Desa Benteng Dope pada, Selasa (13/8/2019) siang.

BACA JUGA:  PKN Polisikan Kadis dan Kabid Irigasi Dinas PUPR Manggarai Barat Atas Dugaan Pungli

Panen kali ini lanjut kadis Anggalus, merupakan panen perdana palawija dengan jenis farietas anjasmoro. Dari total 20 hektar lahan yang dipersiapkan warga desa setempat, terdapat 18 hektar lahan yang di panen dengan hasil produksi kedelai sebanyak 26,820 Kg atau sekitar 26,82 ton.

“Pada prinsipnya pembangunan selalu berpihak pada masyarakat terutama petani. Dalam rangka meningkatkan produktifitas pertanian saat ini terdapat beberapa program pembangunan infrastruktur, seperti embung di beberapa desa dan kecamatan. Kendati belum menjawab kebutuhan petani secara umum,” tandas Kadis Anggalus.