Ruteng, SorotNTT.Com – Saat ini wilayah Provinsi Nusa Tenggara Timur(NTT) menghadapi cuaca ekstrim termasuk yang melanda Kabupaten Manggarai.Untuk itu Bupati Manggarai Herybertus GL. Nabit mengeluarkan Surat Peringatan Dini ditujukan para Camat, Lurah dan Kepala Desa di seluruh wilayah Kabupaten Manggarai, Minggu (04/04/2021).
Bupati Hery mengeluarkan surat ini mengingat cuaca ekstrim masih akan berlangsung beberapa hari ke depan. Berdasarkan peringatan yang disampaikan Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG), cuaca ekstrim melanda Indonesia akan berlangsung dari tanggal 03 – 09 April 2021.
Sehari sebelumnya Bupati Hery mengunjungi Kantor BPBD Kabupaten Manggarai, beliau mendapat banyak masukkan serta untuk mengecek berbagai laporan bencana yang masuk melalui Posko BPBD Kabupaten Manggarai tersebut.
Surat Peringatan Dini ini dikeluarkan guna meminimalisir dampak yang ditimbulkan karena cuaca ekstrim yang terjadi.
Adapun beberapa poin himbauan kepada Camat dan Kepala Desa di seluruh Wilayah Kabupaten Manggarai adalah: