Borong ,SorotNTT. Com – Pemerintah Kecamatan Poco Ranaka, kabupaten manggarai Timur menghimbau kepada masyarakat agar jangan panik dan jangan mudah percaya terhadap segala pemberitaan tentang penyebaran virus corona yang sumbernya belum jelas
Camat poco Ranaka Alvian Yoran Nengkos,SSTP menjelaskan, dari awal isu virus Corona mengemuka, sudah ada instruksi dari Pemerintah Kabupaten manggarai Timur agar pemerintah Kecamatan waspada dan respect atas isu tersebut.
”Sesuai dengan himbauan Bupati kita tetap waspada,” jelas dia kepada media ini minggu 22/03/2020 malam
Dikatakannya, mulai malam ini kami menggunakan pengeras suara dan kunjungi rumah warga diwilayah kecamatan poco Ranaka untuk menghimbau kepada masyarakat agar lebih tenang terkait merebaknya berita virus corona yang kian meresahkan masyarakat.
“Yah mulai malam ini kami akan kunjungi masyarakat dari rumah ke rumah ,untuk itu masyarakat juga jangan mudah percaya terhadap segala bentuk pemberitaan di dunia Maya yang sumbernya belum jelas “, Kata Camat Alvian