Inosentius Diusul Fraksi Nasdem Sebagai Calon Penjabat Gubernur NTT, Ini Profilnya
 

IMG 20230804 WA0017 1 jpg

SOROTNTT.Com – Putra asal Nusa Tenggara Timur (NTT) Dr. Inosentius Samsul, S.H., M.Hum diperbincangkan oleh masyarakat NTT selama hari-hari belakangan ini.
 
Terkait itu, karena DPRD Provinsi NTT Fraksi Nasdem telah secara resmi mengusulkannya sebagai salah satu nama calon Penjabat Gubernur NTT.
 
Sebagaimana diketahui, masa jabatan Gubernur dan Wakil Gubernur NTT Viktor B. Laiskodat – Josef Nae Soi akan berakhir pada tanggal 5 September 2023 mendatang.
 
Merujuk pada Permendagri Nomor 4 Tahun 2023 Pasal 3 dan 4, DPRD dapat mengusulkan 3 nama calon Penjabat Gubernur NTT yang memenuhi persyaratan.
 
Karena itu, DPRD Provinsi NTT telah menggelar Rapat Lintas Fraksi dan Fraksi Nasdem mengusulkan Inosentius Samsul.
 
Melansir Pos-Kupang.Com, “kami dari Fraksi Nasdem mengusulkan Inosentius Samsul”, kata Ketua Fraksi Nasdem DPRD Provinsi NTT, Alexander Take Ofong saat dikonfirmasi, Selasa 1 Agustus 2023 malam.
 
Profil Singkat Dr. Inosentius Samsul, S.H., M.Hum
Inosentius Samsul merupakan putra kelahiran Manggarai Timur-NTT 10 Juli 1965, ia seorang ASN dengan Pangkat dan Golongan Ruang Pembina Utama Madya IV d.
 
Inosentius menempuh Sekolah Dasar (SD) di Sekolah Dasar Katolik (SDK) Wangkar Ngkolong, Rana Mese, Kec. Sambi Rampas, Kab. Manggarai Timur-NTT (tamat/selesai tahun 1977).
 
Sekolah Menengah Pertama (SMP) dan Sekolah Menengah Atas (SMA), ia tempuh di Seminari St. Pius XII Kisol Manggarai Timur-NTT (tamat/selesai tahun 1984).
 
Usai tamat SMA, ia kemudian menempuh studi strata satu (1) di Universitas Gadjah Mada (UGM) Yogyakarta pada Fakultas Hukum (tamat/selesai tahun 1989). Sementara strata dua (2), ia tempuh di Program Magister Universitas Tarumanagara Jakarta Barat (tamat/selesai tahun 1997).
 
Pencapaian studinya tidak berhenti sampai di situ, ia kemudian menempuh strata tiga (3) atau Doktor di Universitas Indonesia (UI) Jakarta (tamat/selesai tahun 2003).
 
Saat ini, Dr. Inosentius Samsul, S.H., M.Hum mengajar di sejumlah Universitas ternama dalam negeri salah duanya adalah mengajar di program Pascasarjana Fakultas Hukum Universitas Indonesia (UI) dan mengajar juga di program Magister Hukum Pemerintahan Universitas Mahendradatta Denpasar-Bali.
 
Ia juga mempunyai segudang pengalaman diklat teknis dan kepemimpinan, salah satunya adalah, pada tahun 2009, ia mengikuti Parliamentary Staff Institute Legislative Research and Analysis di Center For Research and Information Service US Congres Washington DC.
 
Tidak hanya itu, berkat pengetahuan dan pengalamannya di bidang hukum, Inosentius juga mempunyai pengalaman penugasan di pimpinan DPR RI, salah tiganya adalah sebagai berikut.
 
Ia mendapat penugasan sebagai peneliti senior untuk masalah hukum pada pimpinan DPR RI masa jabatan H. Marzuki Alie, SE., M.M sebagai Ketua DPR RI, tahun 2009-2014.
 
Mendapat penugasan sebagai peneliti senior untuk masalah hukum pada pimpinan DPR RI masa jabatan Drs. H. Setya Novanto, AK sebagai Ketua DPR RI, tahun 2014-2017.
 
Lagi-lagi mendapat penugasan sebagai tim perumus dan penulis pidato pimpinan DPR RI pada Sekretaris Jenderal dan Badan Keahlian DPR RI, juga sebagai Kepala Pusat Perancangan Undang-Undang Badan Keahlian DPR RI tahun 2000-sekarang.***
 
Oleh : Isidorus Andi