Kapolda NTT Pimpin Upacara Sertijab Karolog, Kapolres Kupang dan Manggarai Barat

IMG 20191219 WA0028 jpg webp

Lanjutnya, Biro logistik bertugas membina dan menyelenggarakan manajemen sarana prasarana yang meliputi perencanaan kebutuhan dan penganggaran, pengembangan sistem, kerjasama pengadaan, penyelenggaraan informasi serta , manajemen sarana prasarana lainnya. Dengan demikian jabatan kepala biro logistik merupakan posisi yang sangat strategis, guna mendukung operasional pelaksanaan tugas tingkat Polda NTT.

Kapolres merupakan pimpinan polres yang berada dibawah dan bertanggungjawab kepada kapolda, yang bertugas memimpin, membina mengawasi dan mengendalikan satuan-satuan organisasi di lingkungan polres dan unsur pelaksana kewilayahan dalam jajarannya, serta memberikan saran pertimbangan dan melaksanakan tugas lain sesuai perintah kapolda. Dengan tugas pokok, peran dan fungsi tersebut di atas, maka kapolres merupakan jabatan yang memiliki peran penting, karena selain sebagai pimpinan kesatuan di tingkat wilayah, juga sebagai pimpinan kesatuan operasional dasar (K.O.D), yang di dalamnya terdapat satuan dan unit kerja yang lengkap.