Borong, SorotNTT.Com-Wakil Bupati Manggarai Timur, Jaghur Stefanus terkonfirmasi Positif Rapid Tes Antigen.
Diketahui Wakil Bupati Kabupaten Manggarai Timur ini melakukan Rapid Test Antigen pada Kamis (21/1/2021) dan hasilnya positif, hal disampaikan juru bicara Satgas Covid 19 Bonefasius Sai saat dikonfirmasi awak media Kamis (21/1/2021).
Boni Sai mengatakan, pada Kamis, 21 Januari 2021 wabup melakukan rapid test antigen, di mana hasil pemeriksaan positif antigen.
Setelah menerima hasil repit test antigen, wakil bupati langsung menjalani isolasi mandiri di rumah jabatan wakil bupati di Golo Lada-Borong. Sai mengatakan, selain wakil yang ikut rapid test antigen juga salah satu anggota DPRD dan hasil pemeriksaan rapit Test Antigen positif Antigen.
Gugus Tugas kabupaten Manggarai Timur akan terus melakukan pemeriksaan untuk keluarga dan staf yang bertugas di rumah jabatan wakil bupati.
“Besok kita akan mengirimkan sempel swab Pak Wabup dan Anggota DPRD ke laboratorium RSUD Komodo Labuan Bajo untuk diperiksa dengan Metode TCM .