Kabupaten Manggarai Laksanakan Panen Perdana Jagung Demplot Program Tekad di Desa Bulan

20240208 085232 jpg

Dengan sistim tanpa olah tanah (TOT)yang didampingi oleh PPL yang difasilitasi oleh tim program TEKAD,  Demplot ini sudah mengaplikan budidaya Jagung Hibrida 79  salah satu konsep kekinian yang menawarkan hasil guna dan tepat guna yang berdampak pada penekanan baik biaya maupun waktu, harapan akhir dari pelaksanaan Demplot ini di semua desa Program TEKAD adalah selanjutnya direplikasi baik perencanaan pemerintah desa, anggota kelompok dan masyarakat umum sehingga tercapai kemandirian.

BACA JUGA:  Dukung Program Pemda, Pemuda Pancasila Ruteng Sumbang Tong Sampah

Sebagai Informasi, Program Tekad di Manggarai sejak Tahun 2021 di 20 Desa yang menyebar di  4 kecamatan, Program Tekad berkolaborasi dengan pemerintah Desa lebih fokus pada pendampingan  bidang pemberdayaan ekonomi masyarakat baik dengan sumber alokasi dana desa maupun dari program Tekad.

Desa Bulan dengan berbagai kajian potensi yang dilakukan oleh Tim Tekad dan Pemdes, maka pada tahun 2023 terealisasi pelaksanan  Demplot  budidaya Jagung Hibrida 79  pada areal lahan seluas satu hektar yang berlokasi di dusun bung Desa Bulan Kecamatan Ruteng Kabupaten Manggarai.