SoE, SorotNTT.Com-Dalam rangka memperingati hari pendidikan nasional (Hardiknas) pada bulan mei, digelar berbagai lomba diantaranya debat bahasa indonesia (bindo) dan cipta puisi antar SMA tingkat kabupaten Timor Tengah Selatan (TTS), provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT).
Yes Boymau, ketua panitia kegiatan, dalam arahannya sebelum dewan juri mengumumkan hasil lomba menyampaikan terima kasih kepada Musyawarah Guru Mata Pelajaran Bahasa Indonesia tingkat kabupaten yang telah menyelenggarakan kegiatan yang sangat menghibur kita semua.
Selain itu, diungkapkan ketua panitia ini, akan dibuatkan piagam penghargaan bagi semua peserta lomba oleh panitia. Ungkapnya.
Sementara, Ngelu Njudang, salah satu dewan juri, sebelum mengumumkan hasil lomba, menandaskan, yang namanya lomba pasti ada yang menang dan ada yang kalah.
Oleh karena itu, saya harap kita menjaga kekompakkan dan kebersamaan yang terjalin, jangan sampai hasil lomba membuat hubungan antar sekolah, guru dan peserta didik menjadi renggang maka sekali lagi saya harapkan kita samakan persepsi untuk lakukan perbaikan kedepan.