UKM IKM Nusantara Gandeng GKM Distribusikan Sembako Dan Minyak Goreng Murah

Kemitraan UKM IKM Nusantara juga sesuai dengan kebijakan pemerintah dalam pengembangan ekonomi UKM dan mikro se nusantara.

“Kami sudah membuat sebelumnya agreement dengan Kementerian Desa Dan Desa Tertinggal untuk membangun desa ke pelosok dibawah BumDes menopang perekonomian desa khususnya daerah tertinggal, ” tegas Chandrah Manggih.

Dengan menggandeng GKM, maka UKM IKM Nusantara akan siap bermitra mendistribusikan sembako khususnya distribusi minyak hingga ke desa -desa, ” ujar Chandra Manggih yang juga pengurus Aspeparindo Anggota Kadin Pusat ini.

BACA JUGA:  DPW MOI NTT Siap Bentuk PW-MOI Sebagai Sayap Organik

Rencana selain menopang program perekonomian Desa melalui BumDes maka pengusa UKM IKM Nusantara akan mensuplai bersama GKM kepada para pengusaha yang bergerak di bidang restoran besar atau resto-resto, kuliner bahkan mendistribusikan kepada wiralaba atau mini market.

“GKM memberi kemudahan kepada para pengusaha UKM IKM nusantara, kita akan memberi kemudahan join kerjasama yang saling menguntungkan ” ujar Chandra Manggih pemilik Resto UKM IKM nusantara di bilangan Jakarta Timur ini.