MELALUI LITERASI MEDIA DI ERA DIGITAL MARI BIJAK BERMEDSOS

IMG 20200130 WA0054 jpg webp

Lantamal V (30/1), — Dalam rangka pertemuan antar cabang Korcab V Daerah Jalasenastri Armada II, Jalasenastri Korcab V DJA II mengikuti Sosialisasi Bijak Bermedsos Di Era Digital yang dilaksanakan di Gedung Serba Guna Mako Lantamal V, Kamis (30/1).

Acara yang dikemas dalam wadah Sosialisasi Bijak Bermedsos di Era Digital ini, Sebagai penceramah Kolonel Laut (E) H.A. Danang . R., S.Si., M.T., yang sehari-hari menjabat sebagai Kalabpamsisjar Dispamal.

BACA JUGA:  Pemdes Compang Mekar Kembali Salurkan BLT-DD Tahap II Ke 129 KPM

Acara sosialisasi diawali dengan sambutan Ketua Korcab V Daerah Jalasenastri Armada II, Ny. Yoeliana Tedjo Sukmono, menjelaskan bahwa seperti kita ketahui bersama dampak media sosial dalam tahun melenial ini sangatlah besar terutama kepada kalangan perempuan. Banyak manfaat positif yang dapat kita petik tetapi yang perlu diwaspadai adalah dampak negatif yang bisa berpengaruh dalam lingkungan kedinasan maupun lingkungan sosial. Menurut pepatah sekarang “Jarimu Harimau mu”. Kecerobohan kita dalam berkata-kata di media sosial dapat membawa pengaruh yang besar dalam kehidupan kita.