Prosesi Perarakan Sakramen Maha Kudus di Kota Ruteng Berjalan Lancar 

IMG 20230609 WA0132 1 jpg

Setelah dari Paroki Golodukal selanjutnya sakramen maha kudus diarak menuju Gereja Paroki St. Vitalis Cewonikit pada pukul  12.30 dan diterima oleh Pastor, DPP dan umat Paroki Cewonikit untuk selanjutnya diarak menuju gereja Paroki Cewonikit ditahtakan dan ada adorasi bersama. 

Pada pukul 15.00 wita sakramen maha kudus diarak kembali ke Paroki Katedral Ruteng dan diterima di pertigaan jembatan Wae Gogol oleh para imam, DPP, Umat, Komunitas biara, para siswa untuk selanjutnya diarak menuju gereja katedral untuk ditahtakan dan adorasi bersama.

BACA JUGA:  Jenazah Uskup Hubertus Leteng Akan Dimakamkan di Ruteng

Seluruh kegiatan prosesi sakramen maha kudus akan ditutup dengan misa di Gereja Paroki Katedral Ruteng pada pukul 16.00 wita sekaligus misa umat untuk sabtu sore.

Untuk diketahui Prosesi sakramen maha kudus adalah liturgi tahunan yang ada dalam tardisi gereja katolik Roma yang biasanya  dirayakan pada perayaan tubuh dan darah Kristus. 

BACA JUGA:  Presiden Jokowi Lakukan Rangkaian Kunjungan Luar Negeri ke Kawasan Asia Timur
img 20230609 wa02041453921821462872165
Penyembahan Sakramen maha kudus di dalam gereja Kristus Raja Mbaumuku

Tahun ini tujuh Paroki di Kota Ruteng ada 7 Paroki yang telah sepakat untuk mengadakan prosesi perarakan sakramen maha kudus ini. 7 Paroki tersebut adalah: Paroki  Sta. Maria Assumpta dan St. Yosep Katedral Ruteng, St. Mikael Kumba, St. Fransiskus Asisi Karot, Kristus Raja Mbaumuku,  Ekaristi Kudus Ka Redong, St. Nikolaus Golodukal dan  dan Paroki St. Vitalis Cewonikit.