Lanjut Gubernur Viktor, dengan mempertahankan cara kerja yang sudah dilakukan selama ini, NTT dapat mendekati target stunting yang ditetapkan Presiden 2024 sebesar 14 persen.
“Kalau standar dan ritme kerja selama ini dipertahankan, setidaknya akhir tahun ini harusnya sudah mendekati angka ini, kemungkinan di 15 atau 16 persen angka stuntingnya. Itu berarti tahun 2024, kita bisa penuhi target Bapak Presiden,” pungkas Gubernur NTT.
Sementara itu, Kepala Staf Angkatan Udara, Marsekal Fadjar Prasetyo, merespon positif permohonan Gubenur NTT terkait konsumsi kelor di kalangan TNI AU.
“Kami siap kenalkan dan promosikan daun kelor sebagai konsumsi keluarga prajurit, di satuan TNI AU,” ujar KSAU.
KSAU juga menginstruksikan kepada Komandan Lanud Eltari Kupang khususnya dan para Komandan satuan TNI AU diseluruh Indonesia umumnya untuk membantu program nasional pencegahan stunting.
“Untuk mendukung program nasional pencegahan stunting, satuan TNI AU di wilayah ini wajib mendukung program pembangunan di kota Kupang, inilah bakti kita yang dapat diberikan kepada wilayah yang kita tempati,” pinta Marsekal Fadjar.