“Kami berharap pemimpin bangsa ini bisa memperhatikan khusus pada sektor pertanian berkelanjutan tidak hanya meningkatkan kesejahteraan tapi juga mendukung ketahanan pangan nasional,” tutur Mgr Siprianus .
“Sementara pariwisata yang dikembangkan bijak juga menjadi sebuah sumber kehidupan baru bagi masyarakat. Penting juga menciptakan peluang generasi muda kami. Terutama kami lulusan SMK, penyerapan tenaga kerja lulusan SMK untuk atasi penangguran menciptakan ekonomi dan generasi yang siap bersaing di pasar global,” imbuhnya.
Lebih jauh, sebagai pimpinan rohani Mgr Siprianus menekankan pentingnya etika dalam kepemimpinan politik. Sebab, pemimpinan yang bermoral dan beretika akan menjadi landasan kokoh dalam pembangunan berkelanjutan.
Mgr Siprianus melihat sosok Ganjar mempunyai landasan moral dan etika untuk memimpin Indonesia. Dengan begitu, bisa membangun bangsa Indonesia dalam menuju Indonesia Emas 2045.
“Saya pimpinan rohani saya juga ingin menekankan pentingnya etika dalam kepemimpinan politik. Kepemimpinan yang bermoral, dan beretika akan menjadi landasan kokoh, bagi pembangunan berkelanjutan. Semoga harapan kami semua Bapak Ganjar bisa menjadi teladan dalam mengutamakan keadilan, kebenaran, dan kasih,” tuturnya.