Banyak persoalan yang kita hadapi sekarang, dan saat ini saya menyoroti dua hal penting yaitu Soal tata kelola birokrasi pemerintah serta Pendapatan Asli Daerah( PAD).
Tata kelola birokrasi di Manggarai harus dibenahi, mengingat banyak persoalan yang menjadi pekerjaan rumah, seperti kasus gugatan ASN, kasus Nakes serta masih kentalnya dendam pilkada kali lalu.
Sedangkan untuk persoalan PAD, Kita belum memaksimalkan PAD yang ada. Saya punya pengalaman panjang untuk menangani persoalan ini, tentu dengan cara yang berbeda seperti yang dilakukan sekarang ini.
Saya yakin partai Nasdem punya sprit yang sama yaitu membangun daerah Kabupaten Manggarai ini menjadi lebih baik. Maka kalau saya dipercayakan oleh masyarakat semua mimpi itu akan kita wujutkan bersama, tutup Flory.