Perarakan Sakramen Maha Kudus di Ruteng Berjalan Lancar dan Hikmad

20220611 080401 1 scaled jpg

Ruteng, SorotNTT.Com-Proses perarakan Sakramen Maha Kudus di kota Ruteng pada Sabtu 11 Juni 2022, berjalan lancar dan hikmad.

Sepanjang jalan yang dilalui oleh Sakramen Maha Kudus, mulai dari Gereja St. Yosef, Paroki Mbaumuku, Paroki Cewonikit dan Paroki Katedral dipenuhi ribuan umat.

Nyanyian terus dilantunkan dan doa terus dipanjatkan oleh ribuan umat sepanjang jalan, saat bersama-sama mengarak Sakramen Maha Kudus ini.

BACA JUGA:  Kabar Dugaan Penculikan Anak Kembali Menghebohkan Warga Manggarai

Suasana begitu hikmad, kehadiran Sakramen Maha Kudus ditengah umat pada tiga paroki tersebut memberi warna tersendiri dihati mereka.

Umat setia menunggu kehadiran Sakramen Maha Kudus ditengah mereka, sambil meletakan semua bahan kudus didepan rumah masing-masing untuk diberkati.

Sambutan umat juga beragam, ada yang bersujud syukur ketika Sakramen Maha Kudus menyapa mereka.

BACA JUGA:  8 Gardu PLN Ruteng Dicuri,  Anehnya CCTV Tiba-tiba Rusak

Ada juga umat yang menangis menyambut kehadiran Sakramen Maha Kudus tersebut, mereka benar-benar membuka hati atas  Roh Tuhan yang hadir.

Yustin M.D.Romas Ketua Pelaksana Panitia Perarakan Sakramen Maha Kudus ini tak dapat menyembunyikan kebahagiaan atas kesuksesan kegiatan ini.