Proses Selama 2 Tahun, Mutiara Ayako Sukses Jadi Lawyer

IMG 20210121 WA0043 1 jpg webp

KUPANG,- Proses tidak pernah menghianati hasil. Itulah pepatah yang selalu melekat dalam diri sosok seorang wanita hebat, Mutiara Ayako SH yang sukses menjadi seorang advokat/pengacara setelah melalui tahapan-tahapan selama 2 tahun. Hal ini semata-mata demi membantu para pencari keadilan. 

Mutiara akhirnya resmi melalui organisasi Perhimpunan Advokat Indonesia (Peradi) diangkat sumpah di Pengadilan Tinggi Kupang, NTT, menjadi lawyer/pengacara, Rabu (20/01/2021)

BACA JUGA:  Seruan Bersama Forkopimda dan MUI Kabupaten Garut, Menjelang Bulan Suci Ramadhan 1443 H

Kepada media ini Mutiara mengatakan sepak terjang yang dilaluinya dengan banyak hal baik suka maupun duka yang di alami tapi tidak membuat redup sebuah tekat.

Dijelaskan Mutiara, Awal mula masuk kantor Lembaga Bantuan Hukum (LBH) Surya NTT
ialah meninggalkan dunia bisnis dan memilih bergabung dengan LBH Surya NTT 

“Banyak hal yang saya alami baik suka maupun duka selama 2 tahun berproses tapi tidak membuat semangat saya redup,” ujar Mutiara 

BACA JUGA:  Bupati Manggarai, Serahkan Satu Ekor Sapi Kurban Untuk Umat Muslim di Reok

Ditambahkannya, hal menarik yang didapat ialah membantu lebih banyak orang saat bergabung dengan Lembaga Bantuan Hukum (LBH) Surya NTT. Pasalnya LBH Surya NTT adalah wadah untuk membantu masyarakat yang terjerat hukum, dengan memberikan bantuan secara cuma-cuma