PT. Cipta Sarana Manggarai Bangun Jalan di Kota Ruteng

20230824 175227 002 1 jpg

SOROTNTT.Com-Pemerintah Kabupaten Manggarai telah menunjukkan keseriusanya untuk memperhatikan kondisi infrastruktur jalan yang ada di Kota Ruteng, Kabupaten Manggarai, NTT.

Kali ini Pemda Manggarai menggelontorkan dana sebesar Rp 2,8 Miliar untuk Paket Pengerjaan” Rehabilitasi Pemeliharaan Periodik Jalan dalam Kota Ruteng, Lapen di Kecamatan Langke Rembong”.

Nomor kontrak pengerjaan tersebut: PUPR. 600.762/07/PPK.REHAB/PEMEL DPD/IV/2023, Dengan jangka waktu pengerjaan selama 180 hari.

BACA JUGA:  Uang 12 Juta Raip dari Rekening, Nasabah BRI Cabang Ruteng Bingung

Paket proyek tersebut dikerjakan oleh PT. Cipta Sarana Manggarai. Sementara dana sebut bersumber dari Dana Pinjaman Daerah ( DPD) Kabupaten Manggarai, Tahun anggaran 2023.

20230825 0703333465199660299501755
Salah satu ruas jalan yang dikerjakan di Kelurahan Mbaumuku

Pantauan media ini bebarapa waktu lalu,  beberapa ruas jalan telah dikerjakan seperti yang ada dikelurahan Tenda, dan yang ada di Kelurahan Mbaumuku.

Kepada Media ini Jumat 25 Agustus 2023, Pihak PT. Cipta Sarana Manggarai menyampaikan bahwa mereka akan melaksanakan pekerjaan tersebut sesuai dengan petunjuk teknis yang berlaku.

BACA JUGA:  Dana 3,5 Miliar, CV. Bakti Putra Persada Bangun Jembatan Wae Nanga Tilir 

“Kami akan melaksanakan pekerjaan tersebut sesuai petunjuk teknis yang ditetapkan, sehingga dapat menghasilkan kualitas jalan yang baik pula”.