Labuan Bajo, Sorotntt.com,- Polres Manggarai Barat, Jajaran Polda NTT – Kapolres Manggarai Barat AKBP Bambang Hari Wibowo, S.I.K., M.Si. bersama Dandim 1612/Manggarai Letkol Kav. Ivan Alfa, S.Sos. turun ke jalan raya membagikan 1.000 masker gratis dan hand sanitizer pada pengendara, Selasa (22/06/2021) pagi sekitar pukul 07.00 Wita.
Kegiatan ini merupakan bentuk kepedulian pihak TNI-Polri kepada warga dalam rangka menyambut hari ulang tahun (HUT) Bhayangkara ke-75 sekaligus upaya mencegah penyebaran Covid-19.
Terpantau sejumlah personil TNI-Polri juga turut melakukan aksi bagi–bagi masker dan hand sanitizer di ruas jalan perempatan Langka Kabe, Puncak Waringin dan depan Marina Bay Kampung Ujung.
Dengan membawa masker dan hand sanitizer untuk dibagikan, selain itu personil juga memberikan edukasi kepada masyarakat tentang pentingnya penggunaan masker pada masa pandemi guna mencegah Covid-19.
“Sasarannya adalah pengguna kendaraan roda dua dan roda empat yang tidak menggunakan masker. Bahkan, bagi masyarakat yang tidak memiliki masker cadangan,” ujar Kapolres Manggarai Barat, AKBP Bambang Hari Wibowo, S.I.K., M.Si.