Mengakhiri kegiatan bakti sosial dari para alumni, atas nama panitia ucapkan terimakasih banyak atas karya kemanusiaan dan kepedulian luar biasa ini.
“Kami panitia alumni menyampaikan terimakasih yang berlimpah kepada: Dinas Kesehatan Kab. Manggarai, khususnya bidang pelayanan Kesehatan; Direktur RSUD dr. Ben Mboi Ruteng; Ketua PMI Ruteng dan timnya; IDI Manggarai; keluarga besar puskesmas Wae Mbeleng; Para dokter Intership Puskesmas Kota; Para dokter dan tenaga medis Alumni Sancla lintas Angkatan; panitia internal di almamater, dan semua tim yang telah meluangkan waktu untuk hadir dan berpartisipasi demi mendukung terlaksananya kegiatan ini dengan lancar dan sukses,” ungkap Ovan Patu dan Mensi Gunawan kepada awak media.
Lebih lanjut atas nama panitia kegiatan mereka ucapkan terima kasih dan menyampaikan harapan bahwa untuk semua bakti dan kerjasama yang telah ditunjukkan pada kegiatan Baksos Kesehatan hari ini akan selalu dilakukan ke depannya. Mohon maaf atas kekurangan kami. Semoga kerjasama ini dapat dilanjutkan pada waktu yang akan datang.