MANGGARAI TIMUR, SOROTNTT.Com– Program indonesia terang yang digagas pemerintahan Jokowi sejak beberapa tahun lalu rupanya belum dirasakan oleh seluruh masyarakat indonesia.
Satu satu kampung yang belum dialiri listrik adalah kampung Diwuk, Desa Nampar Tabang, Kecamatan Lamba Leda Utara, Kabupaten Manggarai, NTT.
Di Desa Nampar Tabang hanya kampung Diwuk yang belum dialiri listrik, padahal kampung-kampung lain sudah lama menikmati listrik.
Kampung dengan jumlah KK sekitar 60-an tersebut, merasa dianak tirikan oleh kebijakan yang diambil pemerintah tersebut. Demikian disampaikan oleh Albertus Jore dan Hilarius Dun kepada media ini pada Sabtu 24 Februari 2024.
“Jujur kami merindukan kehadiran listrik dikampung kami, selama ini kami menggunakan lampu pelita untuk menerangi gelapnya malam dikampung kami”.
Pemerintah seakan-akan mengabaikan kami. Itu telah terjadi dan kami rasakan. Kami juga warga indonesia yang butuh perhatian, tutur Bertus dan Hilarus dengan wajah penuh harap.
Semoga secepatnya pemerintah memperhatikan kami, sehingga kami bisa dibebaskan dari belenggu “Kegelapan” yang selalu menjadi kecemasan kami warga kampung Diwuk selama ini.