Gubernur VBL Hadiri Ibadah Syukur HUT ke-408 GMIT Jemaat Kota Kupang

IMG 20220814 WA0005 1 jpg

“Maka dalam pelayanan Jemaat Kota Kupang ini harus dengan pendekatan kerja keras, kerja cerdas dan kerja berkualitas. Gereja juga harus bersikap kritis dan ambil bagian dalam menghadapi masalah sosial serta harus menjadi suara dari dari kaum yang tidak bersuara,” tambahnya.

Untuk diketahui, dalam usia ke 408 Jemaat Kota Kupang ini juga tidaklah lepas dari sejarah penting dan peran besar Pendeta asal Belanda yang bernama Mattias Van Den Broeck. Beliau datang ke Kupang pada tahun 1614 saat itu dan kemudian melakukan pendekatan dengan Raja Kupang untuk dibaptis dan inilah awal dari berdirinya Jemaat Kota Kupang.

BACA JUGA:  Kick-off Webinar Series Floratama Academy, Inkubasi Usaha Sektor Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Floratama

Pada ibadah syukur yang dilaksanakan
di Pelataran Gedung Kebaktian Jemaat GMIT Kota Kupang tersebut juga turut dilaksanakan Peluncuran Buku Sejarah Jemaat Kota Kupang. Adapun juga rangkaian kegiatan lainnya yang sudah terselanggarakan diantaranya pentas seni, lomba nyanyian solo, jelajah medan, berbagai seminar, pelayanan kesehatan dan psikologi, sosialisasi stunting dan kesehatan reproduksi, serta kebaktian penyegaran iman.