Lebih lanjut, Joko mengungkapkan Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif menyampaikan ada potensi 140 hektar di Parapuar. Dan ini sudah dibahas dalam forum anggota REI.
“Ini adalah peluang kerjasama dengam KemenParEkraf. Karena hanya kerja komunikasi, koordinasi, patnership dan kolaboratif, kita bisa buat peran terbaik bagi negeri ini,” pungkas Joko.
Selanjutnya Menteri PUPR dalam sambutan yang dibacakan Direktur Jenderal Penyediaan Perumahan Kementerian PUPR, Iwan Suprijanto menyampaikan REI telah menjadi mitra strategis pemerintah dalam mengatasi kekurangan kebutuhan perumahan (backlog).
“Dalam penyediaan developer perumahan, kami berharap REI sebagai mitra kerja sama pemerintah terus meningkatkan dan mendukung kerja sama dengan pemerintah melalui program-program unggulan yang ada pada REI untuk membantu masyarakat dalam penyediaan perumahan baik itu subsidi juga non subsidi, dengan suku bunga yang rendah untuk mengembangkan pembangunan di Indonesia” jelasnya.
Turut hadir pada kesempatan tersebut Bupati Manggarai Barat, Edistasius Endi, Dirut PT. BTN, Nixon Napitupulu, Anggota DPR RI dari NTT, Julie Sutrisno Laiskodat, Jajaran Pengurus Pusat DPP REI, serta para Ketua DPD REI Provinsi Se – Indonesia.