Gubernur VBL Dukung Peningkatan Produksi Biopestisida

IMG 20230214 WA0188 1 jpg

Gubernur VBL mengatakan pembuatan biopestisida ini perlu ditingkatkan karena sangat bermanfaat bagi bidang pertanian. “Kita perlu dukung pengembangan biopestisida ini karena mudah dilakukan, ramah lingkungan, dan dapat dimanfaatkan secara luas oleh para petani dan juga ini akan mengurangi ketergantungan kita terhadap pupuk kimia,” kata Gubernur.

“Jadi saya harapkan untuk terus dikembangkan dan ditingkatkan untuk nantinya dapat dimanfaatkan oleh masyarakat kita,” kata Gubernur.

BACA JUGA:  Peningkatan Jalan Sopang Rajong-Lete Dikerjakan Tahun ini

Sementara itu, Kepala UPT PKDLHP Dewi Manek menjelaskan biopestisida dengan dibuat dari bahan alami atau zat organik sehingga mudah didapat, dan lebih ekonomis. “Ketiga jenis biopestisida ini dapat diproduksi dengan lebih ekonomis, mudah didapat dan ramah lingkungan serta tersedia di alam atau sekitar kita,” jelas Dewi.

“Kita juga melakukan pembuatan biopestisida dalam produksi masal untuk pengendalian hama dan kita sesuaikan dengan permintaan dari Kabupaten yang membutuhkan. Jadi akan dipakai untuk perkebunan seperti kelapa, cengkeh dan lain-lain. Ini juga salah satu alternatif yang baik untuk mengurangi ketergantungan para petani pada pupuk kimia,” ungkapnya.