Kasus Kebakaran di Reo Manggarai, Polisi Lakukan Penyelidikan Intensif

20231203 090431 3 jpg

Menurutnya, olah tempat kejadian telah dilakukan, termasuk mengidentifikasi kerangka di dalam rumah itu.

Dalam rangka itu, lanjut Humas Budiarsa, Kasat Reskrim telah mengontak Jakarta untuk pemeriksaan forensik guna memastikan DNA pada kerangka yang ada.

Ditanya tentang pelbagai isu yang berkembang di media sosial bahwa ada unsur pembunuhan, Humas Budiarsa menjelaskan, kepolisian belum bisa berbicara tentang hal itu jika tidak didukung bukti-bukti.

BACA JUGA:  Personil Polres Manggarai Amankan Pencuri Asal Nkor Ruteng

Yang pasti kepolisian sedang melakukan penyelidikan intensif untuk mengungkapkan apa yang terjadi sebenarnya  baik menyangkut kebakaran itu sendiri maupun temuan kerangka manusia di dalam rumah itu.

Sebelumnya, Kapolsek Reok, Ipda I Komang Agus Budiawan mengatakan, penyelidikan sedang dilaksanakan atas kebakaran rumah milik Ismail di Kampung Niu, Kelurahan Mata Air, Reok.”