Lembah Colol, Surganya Kopi Dunia

IMG 20230615 WA0061 1 jpg

Tagline Kopi Colol sebagai Kopi Terbaik Dunia menurut Bupati Manggarai Timur, Agas Andreas, tidak datang dengan sendirinya. Selain mendapatkan predikat sebagai kopi dengan citarasa terbaik di Indonesia dalam kontes kopi spesialti yang berlangsung di Banyuwangi untuk jenis kopi robusta dan arabika pada 2015 lalu, Kopi Colol juga mendapatkan predikat tiga besar dunia sebagai kopi dengan kualitas cita rasa terbaik di dunia.

BACA JUGA:  Presiden Jokowi Resmikan Pengoperasian Palapa Ring

“Jika Anda adalah pencinta kopi maka Anda berada di tempat yang tepat, karena kopi Colol adalah kopi terbaik dunia. Tempat dimana Kopi Terbaik di Dunia dilahirkan. Lembah Colol, Surganya Kopi Dunia”, demikian Bupati Agas sampaikan saat membuka Festival Kopi Lembah Colol di Lapangan Sepak Bola Tokok, Desa Ulu Wae, Manggarai Timur.

BACA JUGA:  30 Inovator UMKM Kuliner dan Kriya Songke Terpilih Jalani Pelatihan Selama 6 Hari di Hotel Inaya Bay Labuan

Bupati Agas juga menegaskan, penyelenggaraan Festival kali ini merupakan hasil kerja keras seluruh masyarakat Lembah Colol bersama Pemerintah Daerah dan kolaborasi dengan berbagai pihak.

“Festival Kopi Lembah Colol ini merupakan sarana pertemuan yang strategis untuk para pecinta kopi mulai dari petani, pedagang, LSM, dan pemerintah untuk saling berbagi dan bertukar informasi tentang kopi dan berbagai isu strategis lainnya. Dan hari ini kita mengajak kopi Colol masuk ke dalam ruang pariwisata semata-mata karena kita menyadari bahwa kopi harus punya nilai tambah, dari sekedar bulir kopi, dari sekedar tepung kopi, tetapi juga kita rawat budayanya, kita jaga tradisinya serta alamnya, dan keramah tamahan kita. Kita sedang menwarkan cita rasa pariwisata dari tradisi Kopi Colol”, jelas Bupati Agas.