Agustinus Sarifin Bantu Masyarakat Kampung Pora Ndoso, Bangun Rabat Jalan di Tengah Kampung

IMG 20230122 WA0016
Agustinus Sarifin Bantu Masyarakat Kampung Pora Ndoso, Bangun Rabat Jalan di Tengah Kampung

Sorotntt.com – Agustinus Sarifin, S.Fil, MH membantu masyarakat kampung Pora Ndoso, kali ini dia membantu 100 sak semen untuk membangun rabat jalan di tengah kampung.

Kegiatan pembangunan rabat jalan ini dilakukan secara gotong royong oleh masyarakat kampung Pora, Desa Tentang, Kecamatan Ndoso, Kabupaten Manggarai Barat, NTT, Kamis (19/1/2023).

Agustus Sarifin kepada media ini mengatakan, sumbangan material tersebut sebagai bentuk kepedulian terhadap kondisi jalan yang tidak bisa dilalui oleh kendaraan roda dua maupun roda empat.

BACA JUGA:  Penjabat Gubernur NTT Mengikuti Rakor Pengendalian Inflasi Tahun 2023

“Saya menyumbang material semen untuk membangun jalan di kampung Pora agar jalan ini bisa diakses oleh kendaraan, sehingga aktivitas dari masyarakat sedikitnya terbantu”, kata Agustinus.

“Saya tidak tega apabila melihat masyarakat susah, apalagi itu menyangkut kebutuhan mereka yang mendasar”. tambah Agustinus.

“Saya terpanggil untuk peduli dengan kondisi mereka, dengan kemampuan yang saat ini saya miliki”, tutur pria yang biasa disapa Gusti ini.

BACA JUGA:  Ekonomi NTT Triwulan II 2019, Tumbuh 6,36 Persen

Lanjut Gusti, dengan prinsip berpolitik adalah panggilan untuk Pengabdian kepada Masyarakat, maka tentunya harus respek terhadap kondisi yang dialami oleh masyarakat.