Ribut Gegara Uang Karcis Grasstrack Piala Kapolda NTT 2023, Warga Karot Ruteng Berurusan dengan Hukum

20231113 074057 1 jpg

SOROTNTT.Com-Kejuaraan Grass Track Piala Kapolda NTT 2023 yang berlangsung di Lalong Tanah, Kelurahan Karot, Kecamatan Langke Rembong, Kabupaten Manggarai,beberapa waktu lalu masih meninggalkan cerita persoalan hukum.

Salah satu warga bernama Yohanes Panjang (Jon) sekarang berstatus tahanan Kejaksaan Negeri Manggarai dan masih menunggu jadwal persidangan di Pengadilan Negeri Ruteng.

Persoalan hukum yang menjerat Yohanes Panjang, berawal dari keikutsertaan mereka sebagai panitia dalam Kejuaraan Grass Track Kapolda NTT yang berlangsung dari tanggal 3- 6 Agustus 2023.

BACA JUGA:  Warga Kampung Golo Lando yang Tenggelam di Kolam Tiwu Tara Ditemukan Tidak Bernyawa

Berdasarkan keterangan istri dan keluarga dari Yohanes Panjang kepada media ini beberapa waktu lalu, Bahwa tugas mereka yang disepakati bersama panitia dan Kapolres Manggarai adalah mengurus uang karcis parkiran kendaraan.

Awalnya berjalan dengan baik, Mulai dari tanggal 3-5 Agustus, Karena semua kegiatan yang dijalankan dilapangan itu bagus, serta dibawah koordinasi semua pihak termasuk pihak Polres Manggarai.

BACA JUGA:  BEM Unisma Malang Sosialisasi Pendidikan Anti Korupsi dan Nilai Nilai Aswaja Pada Santri TPQ Wonorejo

Namun keributan itu terjadi pada tanggal 6 Agustus 2023. Dimana yang memulai keributan bukanlah “pelaku” Yohanes Panjang, tetapi “Saksi Korban” yang diketahui bernama Alfonsius Tambur.