Salat Id di Labuan Bajo Berlangsung Damai dan Sejuk

IMG 20230422 WA0107 1

Labuan Bajo | Sorotntt.com | Ibadah Salat Id di kota Labuan Bajo, Kabupaten Manggarai Barat berlangsung sejuk dan damai, Sabtu (22/4/2023) pagi.

Kapolres AKBP Ari Satmoko, SH., S.I.K., MM menerjunkan 50 anggota Kepolisian Resor Manggarai Barat  mengamankan sejumlah tempat ibadah Salat Idul Fitri 1444 Hijriah.

Puluhan personel itu tergabung dalam operasi Ketupat Turangga 2023
mengamankan tiga Masjid dan satu lokasi tanah lapang yakni Waterfront Labuan Bajo, tempat pelaksanaan salat Sunah itu.

BACA JUGA:  Pemerintah Kabupaten/Kota diminta untuk segera validasi data kerusakan rumah

“Pengamanan tempat ibadah saat salat Id merupakan salah satu prioritas dalam operasi Ketupat Turangga menjelang dan sesudah Idul Fitri,” ujarnya.

AKBP Ari Satmoko merincikan jumlah anggota Polisi di setiap Masjid maupun tanah lapang sebanyak 8-15 orang sesuai jumlah jamaah yang mengikuti  ibadah hari raya itu.

“Personel yang diturunkan melakukan pengamanan baik terbuka berseragam Polisi maupun pengamanan tertutup yakni mengenakan pakaian biasa seperti jamaah umumnya,” jelas dia.

BACA JUGA:  Bupati Dula Minta Masyarakat Dukung Edi Endi dan dr. Weng

Ia mengatakan, personel Polisi berjaga di Masjid dan lokasi ibadah sejak sebelum pelaksanaan pukul 06.00 Wita hingga pelaksanaan salat Id selesai diperkirakan hingga pukul 09.00 Wita.