Syukuran Sambut Baru di Wae Paci, Satu Meninggal Dunia, Tiga Orang Luka-luka

20230914 063308 1 jpg

SOROTNTT.Com– Acara syukuran penerimaan Sambut Baru yang berlangsung di kampung Wae Paci, Desa Golo Mangung, Kecamatan Lamba Leda Utara, Manggarai Timur, NTT, berujung tragis.

Terjadi perkelahian yang mengakibatkan timbulnya korban jiwa satu orang meninggal dunia dan tiga orang lainya mengalami luka-luka, Pada Rabu 13 September 2023 malam.

Kapolsek Lamba Leda, Ipda Aris Ahmad, S.I.Pem melalui Kanit Reskrim Bripka Lourensius Pitang kepada media ini menyampaikan bahwa telah terjadi perkelahian antara dua kelompok pada acara Syukuran Sambut baru di Wae Paci tersebut.

BACA JUGA:  Bupati Matim Tegaskan 9 Poin Saat Apel ASN

Akibat perkelahian tersebut mengakibatkan Satu orang meninggal dunia atas nama Alosius Ali (68). Almarhum berasal dari Wae paci, Desa Golo Mangung, Kecamatan Lamba Leda Utara dan mengalami luka robek di tangan bagian kiri.

Sementara untuk korban yang mengalami luku-luka diantaranya: 

1. Eginasius Letor Sabon(35), berasal dari Kampung Ajang, Desa Golo Rentung, Kecamatan Lamba Leda, yang mengalami luka robek dari dahi sampai pipi sebelah kiri.