Tinjau RSUD Komodo, Kata Jokowi Peralatan Sudah Bagus dan Cukup Lengkap Walau Dokter Spesialis Masih Kurang
 

IMG 20230509 WA0185 2 jpg

Labuan Bajo, SOROTNTT.Com – Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) meninjau langsung kesiapan dan fasilitas Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Komodo, Labuan Bajo, Kabupaten Manggarai Barat, Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT), pada Selasa (09/05/2023).

RSUD Komodo disiapkan untuk mendukung perhelatan Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) ke-42 ASEAN tahun 2023 di Labuan Bajo.

BACA JUGA:  Manggarai Timur Raih Anugerah Merdeka Belajar dari Kemendikbudristek

“Ini memang kemarin juga kita kejar ini sudah dalam rangka untuk persiapan KTT ASEAN,” ujar Presiden Jokowi dalam keterangannya kepada awak media usai peninjauan.

Menurut Presiden Jokowi, RSUD Komodo dibangun dengan bantuan dari Kementerian Kesehatan, baik dari sisi gedung maupun peralatannya. Biayanya mencapai Rp.220 miliar.

Lebih lanjut, Kepala Negara menjelaskan bahwa peralatan di RSUD Komodo sudah sangat bagus dan cukup lengkap untuk penanganan sejumlah penyakit berat.

BACA JUGA:  Terkait Dugaan Pungli UMKM, Vila Dwi Ratna : Saya Hanya Korban

“Kalau kita lihat peralatan sudah sangat bagus untuk kanker, untuk jantung, stroke, semuanya ada,” imbuhnya.

Meskipun demikian, Presiden Jokowi menggarisbawahi pentingnya penambahan dokter spesialis di RSUD Komodo.