Bocah 2 Tahun Tenggelam di Wae Pesi Reo

20240425 055120

MANGGARAI, SOROTNTT.Com-Muhamad Zian Rafiski Alian Zian seorang bocah laki- laki dikabarkan menjadi kobran tenggelam di sungai Wae Pesi, Kecamatan Reok, pada Rabu 24 April 2024, sekitar pukul 10.20 WITA.

Bocah malang berusia dua tahun itu akhirnya dinyatakan tewas meski sempat dilarikan ke rumah sakit Prtama Reo pada pukul 11.30 WITA, usai berhasil ditemukan dari dasar sungai Wae Pesi.

BACA JUGA:  Ini Alasan Warga Reo Pagari Lokasi Proyek Sarana Pengendali Banjir

Kapolsek Reo, IPDA Komang Agus Budiawan, dalam keterangan yang diterima media menyebut kejadian tersebut bermula ketika korban meminta uang Rp 2.000 (dua ribu rupiah) kepada ibu kandungnya untuk membeli jajan.

Saat dalam perjalan, jelas Budiawan, Korban lalu bertemu dengan teman sebayanya bernama Fais dan Ica.

“Setelah bertemu, Korban tidak berjalan menuju kios/warung, akan tetapi korban berjalan menuju tangga di tambat labuh. Beberapa menit kemudian korban tergelincir sehingga jatuh ke dalam bantaran sungai Wae Pesi”, jelas Budiawan.

BACA JUGA:  Majukan Pariwisata dan Ekraf NTT,BPOLBF Jaring 10 Finalis Ideathon #RinduLabuanBajo

Melihat Korban terjatuh, lanjut Budiawan, teman korban bernama Fais langsung berlari menuju rumah korban yang letaknya tidak jauh dari tempat kejadian dan memberitahu kejadian tersebut ke ibu kandung korban.