Daerah

Ilmu komunikasi Fisip Undana Gelar PKM di Ruteng Manggarai

20230711 195114 1

SOROTNTT.Com-Program Studi(Prodi) Ilmu Komunikasi (Ilkom), Fakultas Ilmu Sosial dan Politik (Fisip), Uneversitas Nusa Cendana (Undana) Kupang menggelar kegiatan Pengabdian Kepada Masyarakat (PKM) di Mbaumuku, Kelurahan Mbaumuku, Kecamatan Langke Rembong, Kabupaten Manggarai, NTT pada Selasa 11 Juli 2023.

Kegiatan ini berlangsung di Rumah” Paulus Mamir” Ketua Komunitas Basis Gerejawi (KBG) Santu Paulus, Paroki Kristus Raja Mbaumuku, Keuskupan Ruteng.

20230711 1949577278458034980802517
Foto Bersama Anak-anak Sekami

PKM ini di pandu oleh Elisabeth Irma Novianti Davidi Salah satu Dosen dari Universitas Katolik (Unika) Indonesia Santu Paulus Ruteng, Serta didampingi oleh Ketua Tim Dr. Yermia Djefri Manafe,M.Si, Serta Anggota tim Roky Ara S.I.Kom M.I.Kom, dan I Gusti Ayu Rina Pietriani, S.Sos., M.I.Kom.

Tema yang diambil pada kegiatan PKM kali ini,”Hak Digital Perempuan dan Anak” Komunitas Basis Gerejawi (KBG) Santu Paulus Paroki Kristus Raja Mbaumuku.

Untuk peserta yang hadir terdiri dari Anak-anak Komunitas Serikat Kepausan Anak dan Remaja Misioner (Sekami) dan Orang Muda Katolik (OMK) Paroki Kristus raja Mbamuku, serta didamping oleh beberapa orang tua.

BACA JUGA:  Membangun Budaya Literasi Untuk Generasi Matim Yang Lebih Baik
20230711 1945432743778480797569315
Saat kegiatan berlangsung

Kepada media ini Anggota Tim dari Undana Kupang, I Gusti Ayu Rina Pietriani, S.Sos., M.I.Kom menyampaikan bahwa kegiatan ini sebagai bentuk pengabdian kepada masyarakat. 

Jadi sebagai seorang dosen kami memiliki kewajiban “Tridharma” yaitu ada Pendidikan dan Pengajaran, Penelitian dan Pengembangan serta Pengabdian Kepada Masyarakat.

Pengajaran itu kami lakukan dengan mengajar mahasiswa, Penelitian itu kami wajib lakukan setiap semester, Sesering mungkin, Minimal satu semester itu harus ada penelitian yang dilakukan.

Kemudian yang terakir ini Pengabdian Kepada Masyarakat., Nah dalam PKM ini kami melibatkan orang luar, Jadi kami hanya sebagai Fasilitator atau Even Organizer (EO) saja.

Sementara pemateri berasal dari pihak luar juga, Jadi kami berkolaborasi dengan pihak luar, Tutur Dosen yang dikenal ramah dan tegas ini.

Lanjut Ayu, Target kegiatan PKM ini lebih kepada Perempuan dan anak. Sehingga saat ini yang hadir mayoritas perempuan dan anak-anak.

BACA JUGA:  Kemkominfo RI Gelar Seminar Virtual Literasi Digital di Ruteng

Untuk kegiatan PKM kali ini hanya ada di Mbaumuku Ruteng ini saja, Tidak ada lagi ditempat lain. Kita sesuaikan dengan anggaran yang disediakan.

Selaku Tim dari PKM undana kami berharap agar agar kita semakin bijak dalam menggunakan Media Sosial sekarang ini.

20230711 1952475864255796784481458
Foto bersama orang tua dan warha KBG

Kita berada diera 4.0, Jadi segala aspek kehidupan kita sangar erat kaitanya dengan media digital. Semua hal sudah masuk ke ranah Digital.

Yang kami harapkan dengan kegiatan ini masyarakat semakin siap atau “Cakap Digital”, Karena ada efek positif dan negatif yang harus kita lewati, Terlebih bagi perempuan dan anak, tutup Ayu.

Terpisah Ketua OMK Paroki Kristus Raja Mbaumuku Petrus C. D. Ranggi menyampaikan ucapan trimakasih kepada Tim PKM dari Undana Kupang yang telah membagikan ilmunya kepada Kami anak Sekami dan OMK.

Literasi Digital ini penting untuk terus dilakulan, sehingga kami bisa mengetahui sisi positif dan negatif dalam bermedia Sosial, Sehingga kami bisa memiliki pengendalian diri kedepanya.

BACA JUGA:  Survei Kompas Jokowi-Prabowo Beda Tipis, TKN: Itu Karena Hoax

Terpisah Marsel dan Robertus Selaku orang tua yang turut hadir pada kegiatan PKM ini mengapresiasi kegiatan dari Prodi Ilmu Komunikasi, Fisip Undana Kupang ini.

Sebagai orang tua tentu resah atas fenomena efek perkembangan Media Sosial yang terus berkembang sekarang ini, Sudah tidak ada sekat untuk anak-anak mengakses semua informasi yang dibutuhkan.

Anak-anak seakan sering berada di dunia Maya ketimbang di dunia Nyata, Pikiran mereka selalu mengarah akan ketergantungan terhadap keberadaan Handphone.

20230711 1848551349162290798125542
Saat kegiatan berlangsung

Mereka malas bekerja, Jarang membaca buku, jarang bersosialisai dengan teman-teman, bahkan susah mengikuti perintah orang tua, Itu efek negatifnya. Sementara banyak juga efek positifnya.

Dengan kegiatan PKM serta tema yang diangkat ini, Bagi kami orang tua merasa bersyukur, Karena anak-anak kami diingatkan untuk selalu bijak Bermedsos. Kami diberi rambu-rambu yang berguna.

Selaku orang tua kami berharap agar kedepanya kegiatan terus dilaksanakan, dengan jumlah peserta yang lebih besar lagi, tutup mereka.