PLN Ruteng Diminta Segera Pasang Meteran Listrik di Kampung Mbujo dan Ledu Desa Liang Deruk Matim

SOROTNTT.Com– Sejumlah warga asal Kampung Mbujo dan Ledu, Desa Liang Deruk, Kecamatan Lamba Leda Utara Kabupaten Manggarai Timur, NTT, mendesak pihak PLN ULP Ruteng untuk segera memasang meteran listrik yang sudah dipesan dan dibayar lewat Vendor dari PT. Pratomo Putra Teknik( PT. PPT) sejak 2021 lalu.
Warga mengaku mereka sudah lama menunggu meteran listrik tersebut, namun tidak pernah muncul, padahal mereka sudah membayar sejumlah uang kepada Vendor tersebut.
Salah satu warga kampung Mbujo bernama Alfons Kahir kepada media ini pada 6 Agustus 2023 menyampaikan, Mereka telah membayar uang sebesar Rp.32.000.000( Tiga puluh dua juta rupaih).
Uang itu dibayar lewat Vendor dari PT. Pratomo Putra Teknik(PT. PPT) bernama Yuliana Habiba. Kami menyetor uang tersebut pada tahun 2021, Namun sampai sekarang meteran dikampung kami belum terpasang.
Padahal jaringan kekampung Mbujo sudah dipasang. Pemasangan tiang dan kabernya sudah sampai di Kampung Mbujo, tutur Pria yang di panggil Alfons tersebut dengan nada kecewa.
Dikampung Nempong sudah dipasang pada tahun 2021 tersebut, Tinggal kami di kampung Mbujo dan Ledu saja yang belum terpasang, Padahal kedua warga kampung ini telah membayar sejumlah uang. Untuk kampung Mbujo sebesar 32 juta, Sedangkan kampung Ledu berjumlah sekitar 40 juta.
Kekecewaan kami ini semakin memuncak ketika kami menghubungi Vendor bernama ibu Lily itu, tetapi sampai sekarang beliau tidak pernah merespon kami warga Kampung Mbujo.
Kami dikorbankan, padahal awalnya bukan kami yang menghubungi mereka, tetapi mereka yang mendatangi kami warga kampung Mbujo dan Ledu, Dan menyampaikan bahwa mereka utusan PLN untuk memasang jaringan dan meteran dikampung mereka.
Kami kecewa dengan prilaku tersebut, disamping kami tidak mendapat bagian dari indahnya program presiden Jokowi dengan slogan ” Indonesia Terang”, Namun kami malah ditipu pula.
Kami mohon kepedulian PLN Ruteng, Janganlah membiarkan kami berada pada kondisi yang sulit seperti ini, Kami minta tindakan tegas pihak PLN untuk mencari Vendor tersebut dan segera memasang instalansi serta meteran di kampung Mbujo dan Nempong ini.
Terpisah media ini melakukan konfirmasi kepada Manajer PLN pada Selasa 8 Agustus 2023 terkait kondisi yang dialami oleh warga Kampung Mbujo dan Ledu tersebut.
Manajer PLN tersebut Ruteng menyampaikan, “Kami akan croscek dulu data desa tersebut apa sudah pernah ajukan atau belum di sistem PLN kmi,,dan perlu saya sampaikan bahwa sampai saat ini ibu Lily tersebut tidsk perna lsgi ke kantor.
PLN dan kami juga sudah menghubunginya tapi tidak diangkat bahkan diluar jangkauan, Saran saya jika om bisa bantu ketemu orangnya tolong bisa arahkan ke PLN untuk proses lebih lanjut,, kasian masyarakat sudah stor banyak tu.