IFG Gelar Pelatihan Pengolahan Ikan di Labuan Bajo

IMG 20231101 WA0009 scaled jpg webp

Labuan Bajo, Sorotntt com- Geliat perkembangan pertumbuham ekonomi Labuan Bajo, Kabupaten Manggarai Barat, Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT) pada sektor Pariwisata terus neningkat seiring melonjaknya angka kunjungan wisatawan ke Labuan Bajo yang saat ini berada di angka 219 ribu lebih kunjungan di tahun 2023.

Masayarakat lokal menjadi corong utama dalam peningkatan ekonomi disektor Pariwisata Labuan Bajo. Melihat pertumbuham tersebut, Indonesia Financial Group (IFG)  Holding BUMN Asuransi, Penjaminan dan Investasi  PT Asuransi Kerugian Jasa Raharja (Jasa Raharja) memberikan kontribusi dukungam lewat pelatihan kepada masyarakat.

BACA JUGA:  OMK St.Nikolaus Pacar Gelar Aksi Galang Dana Bantu Keluarga Samuel

Pelatihan tersebut berupa pengelolahan ikan dalam upaya penguatan dan pemberdayaan ekonomi masyarakat Labuan Bajo, kegiatan tersebut dilakasanakan pada, Rabu (1/11/23) di Hotel Jayakarta Komodo.

Khawarid Pasaribu,Kepala urusan tanggung jawab sosial dan ligkungan PT. Jasa Raharja, mengatakan pihkanya memilih Labuan Bajo dan ikan menjadi obyek pelatihan, karena potensi pariwisata Labuan Bajo dan kekayaan lautnya mampu memberi dampak yang tinggi pada laju pertumbuhan ekonomi masyarakat.